PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT TASMA PUJA KBC INHU
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan dan motivasi terhadap kinerja karyawan. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode kuantitatif yang dimana pengumpulan data dalam penelitian ini ialah data primer dengan menyebar kuesioner secara langsung kepada responden. Populasi dalam penelitian ini yaitu karyawan yang bekerja pada PT. Tasma Puja KBC INHU dengan jumlah responden sebanyak 162. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis regresi linear berganda dan diolah menggunakan aplikasi program SPSS versi 26. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial dan simultan gaya kepemimpinan dan motivasi terhadap kinerja karyawan berpengaruh positif dan signifikan.






