Pengaruh Pengembangan SDM, Keselamatan Kesehatan Kerja, Dan Penempatan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT PLN NPC Cabang Duri

Authors

  • Ziqri Bintang Isman Universitas Muhammadiyah Riau
  • Hammam Zaki Universitas Muhammadiyah Riau
  • Bakaruddin Universitas Muhammadiyah Riau

Keywords:

Pengembangan SDM, Keselamatan dan Kesehatan (K3), Penempatan Kerja, Kinerja Karyawan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengembangan sdm, keselamatan kesehatan kerja, dan penempatan kerja terhadap kinerja karyawan di PT. PLN NPC Cabang Duri. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan teknik probababilitysampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 40 responden karyawan tetap PT. PLN NPC Cabang Duri. Analisis data dilakukan denganmenggunakan regresi linear berganda melalui software SPSS 25 untuk menguji pengaruh masing-masing variabelterhadap kinerja karyawan dan juga penelitian inimenggunakan uji lain seperti uji validitas, uji realibilitas, uji normalitas, uji heteroskedastisitas, uji multikolinearitas, uji parsial (Uji T), uji koefisien determinasi. Hasil penelitianmenunjukkan bahwa pengembangan sdm berpengaruhpositif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN NPC Cabang Duri, Keselamatan dan Kesehatan Kerjaberpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kinerjakaryawan pada PT. PLN NPC Cabang Duri, PenempatanKerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerjakaryawan pada PT. PLN NPC Cabang Duri.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2025-04-30

Issue

Section

Articles