Pengaruh Kepemimpinan Kepala Sekolah, Kompensasi dan Kompetensi Terhadap Kinerja Guru Di SD Negeri 20 Pekanbaru
Keywords:
Kepemimpinan Kepala Sekolah, Kompensasi , Kompetensi, Kinerja GuruAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan kepala sekolah, kompensasi, dan kompetensi terhadap kinerja guru. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan penggunaan skala likert sebagai pengukuran. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah guru tetap di SD Negeri 20 Pekanbaru. Sampel penelitian yaitu 34 responden. Pengumpulan data dilakukan dengan melalui kuesioner yang disebarkan pada guru SD Negeri 20 Pekanbaru dengan teknik sampel jenuh. Pengujian data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, uji hipotesis, dan uji determinasi dengan bantuan software SPSS 26. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kepemimpinan kepala sekolah berpengaruh postif terhadap kinerja guru, kompensasi berpengaruh positif terhadap kinerja guru, kompetensi tidak berpengaruh terhadap kinerja guru






