ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis <h1><strong>ECONOMICS, ACCOUNTING AND BUSINESS JOURNAL</strong></h1> <p><em>Economics, Accounting and Business (ECOUNTBIS) </em>merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis <a href="https://www.umri.ac.id/" target="_blank" rel="noopener"><strong>Universitas Muhammadiyah Riau</strong></a>. ECOUNBIS diterbitkan sebanyak 3 (tiga) kali dalam 1 (satu) tahun (Januari, Mei, September). Jurnal ini menitikberatkan pada penyampaian hasil penelitian ilmiah yang dilakukan baik oleh dosen, praktisioner, maupun mahasiswa yang mencakup:</p> <p><strong>Akuntansi<br /></strong>- Akuntansi keuangan<br />- Akuntansi sektor publik<br />- Akuntansi perpajakan<br />- Akuntansi pemeriksaan</p> <p><strong>Manajemen<br /></strong>- Manajemen sumberdaya manusia<br />- Manajemen pemasaran<br />- Manajemen keuangan<br />- Manajemen operasional</p> <p><strong>Ekonomi Pembangunan<br /></strong>- Ekonomi perancangan dan pembangunan<br />- Ekonomi moneter dan perdagangan national<br />- Ekonomi public<br />- Ekonomi bisnis dan industry</p> <p><strong>Keuangan Perbankan<br /></strong>- Keuangan dan perbankan Konvesional<br />- Keuangan dan perbankan Syariah<br />- System informasi akuntansi</p> <p> </p> Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau en-US ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal 2809-4743 Analisis Promo E-Wallet Terhadap Perilaku Konsumtif Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1295 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promo <em>E-Wallet </em>terhadap perilaku konsumtif pada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau. Jenis penelitian ini dilakukan dengan metode kuantitatif, pengolahan data dilakukan dengan menggunakan SPSS versi 23. Populasinya adalah mahasiswa aktif Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau angkatan 2021 – 2023. Teknik sampling penelitian ini menggunakan teknik <em>Simple Random Sampling </em>dengan menyebar kuesioner kepada 99 responden. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear sederhana sebagai metode analisis data. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa promo <em>E-Wallet</em> memiliki pengaruh positif dan signifikan serta secara simultan terhadap perilaku konsumtif pada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau.</p> Silfia Insani Rahmadatu Norra Isnasia Rahayu Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 86 92 Pengaruh Kemudahan Penggunaan Shopee Paylater Terhadap Minat Berbelanja Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1304 <p>Shopee paylater adalah cara mendapatkan pinjaman instan yang memungkinkan orang membayar belanja tanpa harus menggunakan kartu kredit dalam satu atau dua tiga bulan. Penggunaan akun shopee paylater juga dapat meminta tambahan satu kali batas. Saat menggunakan shopee paylater, pelanggan akan merasakan keuntungan dan faktor yang di harapkan berguna di masa depan. Berdasarkan focus permasalahan yang di kaji oleh peneliti, maka penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif. Didalam penelitian ini terdapat satu variable independen yaitu Kemudahan Penggunaan sedangkan untuk variable dependen yaitu Minat Berbelanja. Sampel penelitian ini sebanyak 99 responden dari perhitungan rumus slovin dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner. Berdasarkan uji t melalui analisis regrsi, dapat diperoleh dari hasil variabel bebas adalah kemudahan penggunaan (X) terhadap variabel minat berbelanja (Y). Hal ini dapat menunjukkan bahwa adanya pengaruh antara kemudahan penggunaan terhadap minat berbelanja mahasiswa fakultas ekonomi dan bisnis universitas muhammadiyah riau. Dari hasil analisis tersebut, bhwa dapat disimpulkan Ha diterima dan H0 ditolak yaitu variabel Kemudahan Penggunaan berpengaruh terhadap Minat Berbelanja Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau.</p> Siti Umayah Sri Rahmayanti Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 73 78 Pengaruh Pelayanan Terhadap Kepuasan Penggunaan Mobile Banking (BRImo) Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1309 <p><strong>A</strong><strong>b</strong><strong>strak</strong></p> <p>Mobile Bangking memenuhi seluruh kebutuhan transaksi digital nasabah, namun terdapat juga kendala dan kurangnya fitur layanan sehingga belum memenuhi ekspetasi nasabah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh pelayanan mobile bangking BRImo terhadap kepuasan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau. Populasinya adalah mahasiswa aktif Fakultas Ekonomi dan Bisnis Angkatan 2021-2023 yang mengetahui dan menggunakan mobile bangking BRImo. Teknik sampling pada penelitian ini menggunakan Teknik <em>Simple Random Sampling</em> dengan menyebar kuesioner kepada 94 responden dan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa layanan mobile bangking BRImo berpengaruh terhadap kepuasan nasabah BRImo, faktor kunci dalam industri perbankan adalah kebahagian nasabah. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif karena menjelaskan gambaran responden yang diteliti dengan menggunakan validitas, reliabilitas, regresi sederhana sederhana, dan uji t dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 29.</p> <p> </p> <p> </p> Tiara Jeslina Hendri Ali Ardi Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 61 68 Pemanfaatan Marketplace Shopee Dalam Meningkatkan Penjualan Toko Sartika Musik Pekanbaru https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1301 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan marketplace Shopee dalam meningkatkan penjualan di Toko Sartika Musik Pekanbaru. Menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui studi pustaka, wawancara, dan dokumentasi, penelitian ini menunjukkan bahwa pemanfaatan marketplace belum optimal. Hal ini disebabkan oleh kurangnya pengetahuan mengenai fitur-fitur Shopee. Namun, terdapat perbaikan dalam pengelolaan toko yang dapat menjadi peluang peningkatan penjualan. Kajian ini juga membahas implikasi bagi manajemen toko dan strategi yang bisa diterapkan untuk mengoptimalkan pemanfaatan marketplace Shopee di masa mendatang.</p> Elsar Kasih Juliaman Norra Isnasia Rahayu Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 93 98 Analisis Rendahnya Pendapatan Nasabah Dalam Berwirausaha Sebagai Penyebab Timbulnya Kredit Macet Pada PT. BPR Tuah Negeri Mandiri Pekanbaru https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1307 <p>Penelitian&nbsp; ini&nbsp; bertujuan&nbsp; untuk&nbsp; mengetahui&nbsp; faktor rendahnya pendapatan nasabah dalam berwirausaha sebagai penyebab timulnya kredit macet pada PT.&nbsp; BPR Tuah&nbsp; Negeri&nbsp; Mandiri&nbsp; Pekanbaru.&nbsp; Data&nbsp; yang&nbsp; digunakan&nbsp; yaitu&nbsp; data kualitatif&nbsp; berupa&nbsp; formulir-formulir&nbsp; kredit,&nbsp; pedoman&nbsp; perkreditan&nbsp; dan&nbsp; struktur&nbsp; organisasi PT.&nbsp; BPR Tuah Negeri&nbsp; Mandiri&nbsp; Pekanbaru dengan&nbsp; uraian&nbsp; tugasnya. Metode&nbsp; pengumpulan&nbsp; data&nbsp; yang&nbsp; digunakan&nbsp; dalam penelitian&nbsp; ini&nbsp; adalah&nbsp; dengan&nbsp; metode&nbsp; observasi,&nbsp; metode&nbsp; wawancara,&nbsp; dan&nbsp; metode&nbsp; dokumentasi. Ruang lingkup&nbsp; penelitian&nbsp; ini adalah PT.&nbsp; BPR Tuah&nbsp; Negeri&nbsp; Mandiri&nbsp; Pekanbaru.&nbsp; Teknik&nbsp; analisis&nbsp; data dengan menggunakan&nbsp; analisis&nbsp; deskriptif.&nbsp; Objek&nbsp; kajian penelitian&nbsp; ini&nbsp; adalah faktor rendahnya pendapatan nasabah dalam berwirausaha sebagai penyebab timbulnya kredit macet pada PT. BPR Tuah Negeri Mandiri Pekanbaru.Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor penyebab timbulnya kredit macet pada PT. BPR Tuah Negeri Mandiri Pekanbaru lebih banyak dari faktor eksternal, yaitu dari debitur itu sendiri. Alasan yang paling banyak muncul adalah karena usaha si debitur sedang mengalami penurunan pendapatan. Hal itu karena aktifitas jual beli pada usaha si debitur sedang mengalami penurunan. Sehingga si debitur tidak dapat memenuhi tanggung jawabnya kepada pihak bank dan timbulah masalah kredit macet.&nbsp;</p> Jeki Algusri Feiby Agselvia Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 1 6 Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat Mahasiswa Menggunakan Mobile Banking (Studi Kasus Fakultas Ekonomi Dan Bisnis UMRI) https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1320 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi minat mahasiswa menggunakan mobile banking di Universitas Muhammadiyah Riau. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dengan penyebaran kuesioner. Responden yang diambil adalah mahasiswa Fakultas Ekonomi Dan Bisnis dengan jumlah sampel yaitu sebanyak 97 responden. Pengolahan data menggunakan bantuan aplikasi SPSS versi 26 dengan metode analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian berdasarkan R Square persentase sumbangan pengaruh kegunaan mobile banking dan keamanan mobile banking terhadap minat mahasiswa menggunakan mobile banking 70,4%. Hasil uji secara parsial (uji t) kegunaan mobile banking berpengaruh positif terhadap minat mahasiswa menggunakan mobile banking. Secara parsial (uji t) keamanan mobile banking berpengaruh positif terhadap minat mahasiswa menggunakan mobile banking. Secara simultan (uji F) diketahui terdapat pengaruh yang positif antara kegunaan mobile banking dan keamanan mobile banking terhadap minat mahasiswa menggunakan mobile banking.</p> Agung Nurfadezi Jeki Algusri Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 54 60 Kepuasan Konsumen Terhadap Pengguna Aplikasi Dana E-Wallet Pada Mahasiswa FEB UMRI Dalam Menggunakan QR Code https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1297 <p><strong>A</strong><strong>b</strong><strong>strak</strong></p> <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan konsumen terhadap pengguna aplikasi dana pada mahasiswa FEB UMRI. Jenis penelitian ini dilakukan dengan menggunakan SPSS versi 13. Populasinya adalah mahasiswa FEB UMRI angkatan 2021-2023 yang mengetahui dan menggunakan aplikasi dana. Teknik sampling penelitian ini menggunakan <em>Simple Random Sampling </em>dengan menyebar kuisioner kepada 100 responden. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier sederhana sebagai metode analisis data. Hasil daripenelitian ini menunjukkan bahwa kepuasan konsumen memiliki pengaruh positif dan signifikan serta secara simultan terhadap pengguna aplikasi dana pada mahasiswa FEB UMRI.</p> <p><strong> </strong></p> Rina Aulisma Sri Rahmayanti Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 13 19 Pengaruh Kepuasan Pelanggan Terhadap Fitur Digital PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk KC Pekanbaru https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1305 <p>Penilaian publik terhadap lembaga keuangan dipengaruhi oleh bagaimana masyarakat tersebut memekai produk bank atau pelayanan jasa yang diterima ketika masyarakat bertemu langsung dengan pihak lembaga keuangan terkait. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh tingkat kepuasan pelanggan terhadap fitur digital yang disediakan oleh PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk KC Pekanbaru. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif yang dilakukan dengan menyebarkan kuesioner dengan skala likert dan diolah dengan SPSS 21. Penelitian ini menggunakan uji asumsi klasik, regresi linier sederhana dan hipotesis. Teknik pengambilan sampel menggunakan <em>simple random sampling. </em>Hasil hipotesis menyatakan variabel bebas memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat, yaitu 19,287 0,196. Hal ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh antara Kepuasan Pelanggan Terhadap Fitur Digital PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk KC Pekanbaru. Dapat dinyatakan bahwa terdapat pengaruh antara Kepuasan Pelanggan Terhadap Fitur Digital sebesar 76,2%. Sedangkan sisa 23,8% dipengaruhi variabel bebas lain yang tidak termasuk dalam penelitian yang diteliti.</p> Irfan Mansyur Hulu Siti Hanifa Sandri Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 32 37 Analisis Kepuasan Mahasiswa Terhadap Pelayanan Pembayaran Uang SPP Pada Bank Rakyat Indonesia (BRI) https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1316 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan mahasiswa terhadap pelayanan pembayaran uang SPP pada Bank Rakyat Indonesia (BRI). Jenis penelitian ini dilakukan dengan metode kuantitatif, pengolahan data dilakukan dengan menggunakan SPSS versi 23. Populasinya adalah mahasiswa Fakultas ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau angkatan 2021-2023 yang membayar SPP. Teknik Sampling penelitian ini menggunakan teknik <em>Simple Random Sampling </em>dengan menyebar kusioner kepada 99 responden. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear sederhana sebagai metode analisis data. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kepuasan mahasiswa terhadap pembayaran uang SPP memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat pembayaran melalui Bank BRI pada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau.</p> Desy Ratna Safitri Sri Rahmayanti Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 50 53 Analisis Faktor Kemudahan Dan Keamanan Yang Mempengaruhi Perilaku Mahasiswa FEB UMRI Terhadap Penggunaan QRIS Sebagai Alat Pembayaran Di Era Digital https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1293 <p>The development of digital payment technology, especially among students who are increasingly adopting cashless systems, has encouraged the launch of the QRIS (Quick Response Code Indonesia Standard) standard by Bank Indonesia. This research aims to analyze the partial and simultaneous influence of convenience and security on student behavior in using QRIS. The method used was descriptive quantitative with data collected through questionnaires from 99 respondents, and analyzed using SPSS version 26. The research results showed an R Square value of 0.722, which indicated that convenience and security had a significant positive effect both partially and simultaneously on student behavior. in using QRIS.</p> <p> </p> Fatiya Lisa Amanda Misral Misral Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 7 12 Pengaruh Literasi Terhadap Pemahaman Spaylater Mahasiswa FEB UMRI https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1302 <p class="s15"><span class="s14"><span class="bumpedFont20">Tugas Akhir ini bertujuan untuk melakukan analisis terkait pengaruh literasi keuangan terhadap pemahaman spaylater. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan sumber data primer dengan menggunakan teknik penyebaran kuesioner.Penentuan besaran sampel menggunakan tabel, jumlah sampel berdasarkan jumlah populasi oleh Krejcie dan Morgan dan mendaptkan hasil populasisebesar 1511 maka sampel yang akan di teliti sebanyak 310 sampel. </span></span><span class="s14"><span class="bumpedFont20">Hasil penelitian ini menggunakan SPSS26 </span></span><span class="s14"><span class="bumpedFont20">dengan melakukan uji validitas dan uji reliabilitas terhadap pernyataan pada kuesioner. Peneliti juga melakukan analisis regresi linear sederhana serta menggunakan uji hipotesis (t). Berdasarkan pada hasil pengolahan data yang sudah dilakukan dapat disimpulkan bahwa </span></span><span class="s14"><span class="bumpedFont20">hal ini berarti variabel literasi keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel spaylater pada mahasiswa.</span></span></p> Puti Maulida Siti Hanifa Sandri Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 38 43 Pengaruh Pembayaran COD (Cash On Delivery) Terhadap Minat Beli Mahasiswa Pada E-Commerce Shopee https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1308 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pembayaran COD (<em>Cash On Delivery</em>) terhadap minat beli mahasiswa pada <em>e-commerce</em> Shopee. Penelitian ini dilakukan pada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembayaran COD berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli mahasiswa pada <em>e-commerce</em> Shopee. Hal ini dibuktikan dari hasil uji t yang menunjukkan nilai t hitung (13,718) lebih besar dari t tabel (1,985) dengan tingkat signifikansi 0,000 yang lebih kecil dari 0,05. Ini menunjukkan bahwa semakin tinggi penggunaan pembayaran COD, maka semakin tinggi pula minat beli mahasiswa pada<em> platform e-commerce</em> Shopee. Berdasarkan hasil penelitian, disarankan bagi pengguna Shopee yang memanfaatkan metode pembayaran COD agar lebih bijak dalam menyikapi kemudahan pembayaran tersebut untuk menghindari perilaku konsumtif. Selain itu, peneliti selanjutnya dapat melakukan penelitian serupa di tempat atau lokasi yang berbeda serta menambahkan variabel lain yang mempengaruhi minat beli konsumen di<em> e-commerce</em>.</p> Rina Marleni Norra Isnasia Rahayu Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 79 85 Efektivitas Layanan BRIlink dalam Meningkatkan Kepuasan Bertransaksi Pelanggan Terkhusus Nasabah Bank BRI (Studi Kasus BRIlink Tarida di Kecamatan Perhentian Raja) https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1322 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas layanan BRIlink dalam meningkatkan kepuasan bertransaksi pelanggan, khususnya nasabah Bank BRI di Kecamatan Perhentian Raja, Kabupaten Kampar. Dalam era digital, kemudahan akses terhadap layanan perbankan menjadi kebutuhan yang penting, terutama di daerah pedesaan. Agen BRIlink berperan sebagai perpanjangan tangan dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) dalam menyediakan layanan perbankan yang setara dengan kantor cabang BRI. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei kepada nasabah yang menggunakan layanan BRIlink. Hasil analisis regresi linier sederhana menunjukkan persamaan regresi Y = 3545 + 0.786X, yang berarti bahwa efektivitas layanan BRIlink memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Hal ini diperkuat oleh hasil uji parsial (Uji T) yang menunjukkan nilai t hitung sebesar 17,691 dengan tingkat signifikan 0,001, lebih besar dari t tabel sebesar 1,984. Kesimpulan dari penelitian ini adalah semakin tinggi efektivitas layanan yang diberikan oleh agen BRIlink, maka semakin tinggi pula tingkat kepuasan pelanggan di Kecamatan Perhentian Raja. Responden merasa puas dengan kemudahan akses, keramahan agen, dan keamanan transaksi yang ditawarkan oleh layanan BRIlink. Temuan ini memberikan implikasi penting bagi pengembangan layanan perbankan di daerah pedesaan dan mendorong peningkatan inklusi keuangan melalui agen-agen BRIlink.</p> Adinda Mutmainnah Misral Misral Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 69 72 Pengaruh Promosi Cashback Terhadap Loyalitas Pengguna Shopeepay Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1298 <p>Perkembangan computer dan akses jaringan internet yang saat ini memiliki jangkauan yang luas, mengakibatkan terlahirnya mekanisme pembayaran baru yang bersifat lebih efisien sehingga dapat memiliki peluang dalam pelaksanaanya. Salah satunya adalah dompet digital shopeepay, shopeepay merupakan dompet digital dari shoppe. Promosi cashback yang diberikan menjadi keunggulan bagi shopeepay yang mampu mempengaruhi loyalitas penggunanya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh promosi cashback terhadap loyalitas pengguna shopeepay. Metode penelitian memakai metode kuantitatif dengan teknik simple random sampling menggunakan sampel sebanyak 94 responden. Pengumpulan data dilakukan secara online dengan google form. Analisa data regresi linear dilakukan menggunakan aplikasi SPSS 26. Hasil penelitian yang didapatkan menunjukkan bahwa promosi cashback berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pengguna shopeepay pada mahasiswa.<br /><br /></p> Yolla Ardila Hendri Ali Ardi Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 26 31 Analisis Minat Mahasiswa Terhadap Aplikasi BSI Mobile Dalam Pembayaran E-commerce https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1306 <p>Bank Syariah Indonesia merupakan salah satu bank yang menyediakan layanan mobile banking untuk membantu nasabahnya dalam bertransaksi. BSI menciptakan sebuah aplikasi yang dapat digunakan oleh nasabah untuk melakukan transaksi. Pengembangan BSI Mobile yang menawarkan kemampuan yang dapat diakses oleh semua orang, dimanapun, kapanpun untuk memenuhi permintaan nasabah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat seberapa minat dan tertarik nya mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau dalam penggunaan aplikasi BSI Mobile untuk pembayaran e-coommerce. Berdasarkan fokus permasalahan yang dikaji peneliti, maka penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif. Dalam penelitian ini terdapat satu variabel independen yaitu Minat Mahasiswa sedangkan untuk variabel dependen yaitu Pembayaran E-commerce. Sampel penelitian ini sebanyak 94 responden dari perhitungan rumus slovin dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa Berdasarkan hasil uji T menunjukkan bahwa variabel Minat Mahasiswa memiliki t hitung sebesar 13.643 dengan nilai signifikansi 0,000. Secara statistic menunjukkan bahwa hasil t table yaitu sebesar 1,985 dan nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 karena nilai signifikansi 0,000 &lt; 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa memiliki pengaruh yang signifikan antara Minat Mahasiswa terhadap Pembayaran E-Commerce pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Riau.</p> Indika Dewi Azizah Misral Misral Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 44 49 Pengaruh Penggunaan Cashless Payment Terhadap Kemudahan Transaksi Cafe Monocsky Pekanbaru https://jom.umri.ac.id/index.php/ecountbis/article/view/1321 <p>Tugas Akhir ini bertujuan untuk melakukan analisis terkait pengaruh metode pembayaran <em>cashless payment</em> terhadap faktor kemudahan transaksi konsumen. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan sumber data primer dengan menggunakan Teknik <em>accidental sampling</em>. Jumlah sampel pada penelitian ini dihitung dengan menggunakan rumus Chocran, dengan jumlah sampel sebanyak 97 orang. Data yang dikumpulkan diolah peneliti menggunakan program SPSS 26 dengan melakukan uji validitas dan uji reliabilitas terhadap pernyataan pada kuesioner. Peneliti juga melakukan analisis regresi linear sederhana serta menggunakan uji hipotesis (t). Berdasarkan pada hasil pengolahan data yang sudah dilakukan dapat disimpulkan bahwa <em>cashless payment</em> memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kemudahan transaksi konsumen café Monocsky Pekanbaru.</p> Syalwa Tazkia Hendri Ali Ardi Copyright (c) 2024 ECOUNTBIS: Economics, Accounting and Business Journal http://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0 2024-09-27 2024-09-27 4 1 20 25